Selasa, 16 Februari 2016

Motor Terbesar

Ini Sepeda Motor Terbesar di Dunia

Bobotnya 5 ton dengan tinggi 5,1 meter.
Ini Sepeda Motor Terbesar di Dunia
Motor raksasa di Dunia (News.co.au)
  Sebuah motor terbesar di dunia telah tercatat dalam daftar Guinness Book World of Records. Motor itu memiliki bentuk enam kali lebih besar dari sepeda motor normal lainnya.

Dilansir situs Guinness World of Record, Senin 16 September 2013, Fabio Reggiani, pria asal Emilia, Italia ini telah membangun Rideable Motor dengan dimensi tinggi 5,1 meter, panjang 10,3 meter, lebar 2,5 meter, dan bobot mencapai 5 ton.

Untuk membuat motor raksasa, pria berusia 32 tahun itu dibantu tim yang berjumlah delapan orang dalam waktu tujuh bulan.

Motor itu dilengkapi mesin V8 5.7L yang sanggup menghasilkan tenaga 280 Hp dengan tiga gigi maju dan mundur.

Meski ukurannya jumbo, menurut Fabio untuk naik ke atas motor dapat dikatakan stabil. Namun, dia tetap memberikan ban tambahan agar lebih aman. "Saya tidak ingin menanggung risiko terguling!"

Setelah selesai mengerjakan motor, Fabio akan menggunakannya untuk jalan-jalan agar setiap orang yang melihat menyukainya. (eh)

0 komentar:

Posting Komentar

Text Widget

Copyright © Alam Indonesia Published By Gooyaabi Templates | Powered By Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com